Kebun Teh Rancabali “Ciwidey” Bandung

Sudah mulai rindu gak sih dengan tempat-tempat yang sejuk, ijo-ijo dan nyegerin mata kayak pegunungan, kebun, atau sawahan gitu. Sepertinya, setelah pandemi ini berakhir, sudah boleh menyelesaikan bucket list yang tertunda, ada beberapa tempat wisata di Indonesia yang belum sempat saya kunjungi yang ada di Bandung yaitu Kebun Teh Rancabali Ciwidey.

Bandung memang akrab disebut sebagai Kota Kembang, karena dulunya kota ini dinilai sangat cantik dengan banyaknya pohon-pohon dan bunga-bunga yang tumbuh. Jadi wajar saja, ada banyak kebun-kebun yang cantik disini seperti kebun teh yang tumbuh subur dan selalu membuat suasana menjadi terasa sejuk. Ketika sudah disini suasana pasti berbeda dengan Kota Pontianak, yang lebih hangat hehe.

Kebun Teh Rancabali “Ciwidey” Bandung
Kebun Teh di Bandung

Kebun Teh Rancabali Ciwidey dibekali dengan suhu yang sejuk ditambah lagi pemandangan asli pegunungan yang masih segar memberikan daya tarik bagi para pengunjung yang datang ke Wisata Kebun Teh Rancabali. Atmosfir khas pegunungan yang permai mendasari terbentuknya area wisata kebun teh yang indah dan berparas cantik.

Wisata Kebun Teh Rancabali merupakan tempat pariwisata perkebunan teh yang berada di kawasan Ciwidey, Bandung. Terletak pada ketinggian 1.628 di atas permukaan laut, jadi suhu disekitar area ini bisa mencapai sekitar 20°C . Bagi kamu yang mempunya hobi mengunjungi tempat-tempat wisata pegunungan tapi tidak membutuhkan banyak tenaga saya rasa tempat ini akan sangat cocok untuk dikunjungi.

Sekikit gambaran, ketika mulai melangkahkan kaki ke kawasan Wisata Kebun Teh Rancabali Bandung ini, mata kita akan dimanjakan oleh hamparan tanaman teh yang tersusun rapi yang menjadi suatu perkebunan hijau. Ini akan menjadi pesona yang tidak terlupakan bagi pengunjung yang sedang penat dengan suasana kota yang penuh polusi, tekanan pekerjaan dan rutinitas sehari-hari yang membosankan serta rindu akan liburan setelah pandemi.

Oh iya, kamu bisa memasuki area kebun teh hingga mengitari kebun yang cukup luas, yang mana tanaman teh ini memiliki tinggi rata-rata seukuran dengan pinggang orang dewasa. Akses untuk menuju wisata Kebun Teh Rancabali pun cukup mudah, selain itu lokasinya juga strategis dan dekat dengan alternatif tempat wisata lain misalnya seperti: mengunjungi penangkaran rusa di ranca upas, bersantai di pinisi resto dan glamping lakeside situ pantengan, berendam pemandian air panas di kawah rengganis, hingga melihat keindahan kawah putih.

Wisata Kebun Teh Rancabali
Suasana Sejuk Kebun Teh di Bandung

Lokasi wisata Kebun Teh Rancabali Ciwidey ini tidak jauh dari pusat Kota Bandung, yaitu sekitar satu jam perjalanan saja dengan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Kamu dapat melakukan staycation di salah satu Hotel terbaik di Bandung kemudian mencari tempat terbaik untuk liburan di Kota ini, untuk menginap juga tidak harus sekarang kamu juga dapat booking terlebih dahulu untuk rencana liburan beberapa bulan kedepan, kamu pun akan mendapat harga lebih murah jika dipesan jauh hari dengan Traveloka.

How to get there?

Jika kamu menggunakan angkutan umum, dari pusat kota Bandung, kamu dapat naik bus atau Colt jurusan Ciwidey dari terminal Leuwi Panjang. Sesampainya di terminal Ciwidey, kamu harus melanjutkan perjalanan dengan menggunakan angkutan kota (angkut) atau ojek untuk menuju desa-desa dan objek wisata yang ingin kamu dikunjungi. Nah, jika menggunakan kendaraan pribadi kamu dapat mengikuti jalur di Google Maps yaa.

Gimana, sudah merencanakan liburan? Sekarang saatnya liburan di Indonesia aja. Semoga bermanfaat, tetap jaga kesehatan yaa teman-teman.

Share this post:

1 thought on “Kebun Teh Rancabali “Ciwidey” Bandung

  1. paling seneng liat pemandangan yang ijo ijo begini, apalagi di daerah Bandung, yang udah pasti hawanya sejuk
    headernya bikin tampilan blognya jadi fresh mba

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *