Berbagi di Bulan Ramadhan Bersama Astra Motor Kalimantan Barat

Masya Allah di bulan Ramadhan yang suci dan penuh berkah, tahun ini PT Astra Honda Motor (AHM) Kalimantan Barat selaku Main Dealer sepeda motor Honda untuk wilayah provinsi Kalimantan Barat melalui Astra Motor Berbagi kembali dengan menyalurkan bantuan berupa paket sembako ke Panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Iman yang beralamatkan di Jalan Urai Bawadi Kota Pontianak, pada 27 Maret 2023.

Foto bersama perwakilan anak-anak Panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Iman

Bantuan dari Astra Motor itu diserahkan langsung ke Ibu Rosidah selaku pengurus Yayasan panti Asuhan yang menampung sebanyak kurang lebih 45 anak.

Bantuan sembako tersebut berupa beras, minyak goreng, bumbu dapur, telur, mie dan kebutuhan kebersihan lainnya, ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Astra Motor setiap tahunnya dengan cara berbagi ke anak-anak panti asuhan yang membutuhkan.

Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Astra Motor Kalbar guna mewujudkan kepedulian sekaligus melaksanakan salah satu Catur Dharma Astra yaitu menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Kepala Wilayah Astra Motor Kalimantan Barat, Lukas Ferinata mengatakan bahwa dibulan Ramadhan yang suci ini, pihaknya akan terus berupaya memberikan kontribusi untuk setiap program CSR baik dibidang Pendidikan, Lingkungan, Kesehatan, Sosial ataupun Ekonomi.

Foto Penyerahan bantuan kepada Ibu Rosidah selaku penyurus Yayasan panti Asuhan Yatim Piatu Nurul Iman

PT Astra Honda Motor (AHM) saat ini bekerja sama dengan seluruh stakeholder sepeda motor Honda berupaya menghadirkan sinergi positif bagi negeri dengan terus berkontribusi secara nyata melalui beragam aktivitas bertemakan Sinergi Bagi Negeri. Kegiatan ini akan memperkuat kolaborasi yang semakin kreatif dan adaptif dalam melakukan kebaikan untuk masyarakat.

Sinergi Bagi Negeri merupakan aksi nyata dan semangat untuk melangkah bersama dengan memberikan kontribusi kepada masyarakat untuk menjadikan Indonesia lebih baik melalui beragam aktivitas yang bermanfaat untuk sesama. 

Melalui payung besar kegiatan Sinergi Bagi Negeri, AHM berkomitmen untuk terus konsisten memperkuat kontribusi dalam membangun Indonesia yang lebih baik dengan terlibat langsung pada berbagai bidang yaitu pendidikan, kesehatan, lingkungan, pemberdayaan ekonomi masyarakat, serta keselamatan berkendara.

Saling mendukung dan bersinergi secara solid dapat mewujudkan kehidupan yang lebih baik untuk negeri tercinta ini. Sinergi Bagi Negeri ingin mengajak kita semua menjadi insan manusia yang bermanfaat bagi sesama dan memberikan kontribusi yang lebih nyata bagi bangsa.

Dalam upaya mengkampanyekan aktivitas positif di masyarakat, AHM juga turut mengajak masyarakat khususnya anak muda untuk ikut andil dalam memberikan kontribusi untuk masyarakat menggunakan tagline #YukBisaYuk pada unggahan media sosial dalam beberapa program aktivitas sosial sehingga tercipta energi positif untuk bangkit meraih mimpi.

Konsistensi AHM dalam edukasi juga diimplementasikan pada kegiatan keselamatan berlalu lintas yang diwujudkan melalui beragam hal. Mulai dari kontes rutin tahunan safety riding, pembuatan alat simulasi dan video untuk edukasi, hingga memperkenalkan pusat pelatihan berkendara  sepeda motor bagi masuarakat yakni Astra Honda Motor Safety Riding and Training Center.

Selama pandemi pun, AHM terus bersinergi dengan berbagai elemen masyarakat untuk mendampingi dan meringankan dampak pandemi Covid-19. Bantuan dalam bidang kesehatan maupun ekonomi terus digulirkan hingga saat ini.

Semangat bangkit dan berkarya juga terus diwujudkan melalui pembinaan dalam pengembangan wirausaha untuk meningkatkan ekonomi masyarakat daerah selama menghadapi situasi pandemi yang terjadi di Indonesia.

#YukBisaYuk kita perbanyak melakukan hal BERMANFAAT serta kebagian dengan berbagi bersama di bulan Ramadhan tahun ini. Semoga artikel ini menginspirasi, salam satu hati ❤️

Share this post:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *