Hidup Lebih Nge-BeAT, All New Honda BeAT 2024 Hadir Di Kalbar

Astra Motor Kalimantan Barat selaku Main Dealer sepeda motor Honda di wilayah Kalimantan Barat telah resmi memperkenalkan All New Honda BeAT series buatan PT Astra Honda Motor (AHM) secara langsung melalui launching yang diselenggerakan pada hari Minggu, 28 Juli 2024 bertempat di Ayani Mega Mall Pontianak.

Sama seperti acara launching nasional yang telah dilakukan beberapa waktu lalu, launching memperkenalkan All New Honda BeAT series oleh Main Dealer Astra Motor kalbar juga mendapat antusias tinggi dari konsumen setia sepeda motor Honda.

Untuk memeriahkan launching All New Honda BeAT series kali ini, Astra Motor Kalbar menghadirkan berbagai kegiatan yang dapat diikuti oleh masyarakat sekitar Kota Pontianak untuk semua kalangan usia.

Mulai dari edukasi safety riding ke beberapa sekolah ternama di Kota Pontianak, berbagai kompetisi yang diadakan meliputi e-sport Mobile Legend Bang Bang Competition, Cosplay Walk Competition, Marching Band Competition, dan Tradiotional and Modern Dance Competition. Kompetisi ini diikuti oleh banyak kalangan kelompok yang menampilkan bakat dan kreativasnya yang luarbiasa.

Tidak hanya itu hiburan yang ditawarkan selama acara launching berlangsung juga tidak kalah menarik, mulai dari kegiatan zumba bersama, kuis berhadiah uang tunai dan performance special dari Gues Star Geisha yang dihadirkan langsung untuk menghibur masyarakat Kota Pontianak yang berkunjung ke area Launching All New Honda Beat.

Astra Motor Kalbar juga menyiapkan Riding Test bagi para pengunjung yang ingin mencoba performa dari All New Honda BeAT series secara langsung. Juga untuk konsumen setia motor Honda, Astra Motor Kalbar memberikan service gratis bagi 100 unit motor pengunjung pertama khusus bagi rakitan motor tahun 2020 ke atas. Kemudian untuk mendukung penampilan dari konsumen Motor Honda tersedia pula booth Apparel dan Accessoris Honda yang memberikan penawaran special kepada pengunjung setianya.

Launching All New Honda BeAT 2024

Tak lupa, Astra Motor Kalimantan Barat juga sudah memperkenalkan All New Honda BeAT ini kepada rekan media dan blogger melalui Press Conference yang diadakan di Terazza Steak House pada hari yang sama saat acara launching berlangsung. Acara Press Conference meliputi sesi pemaparan materi seputar product knowledge All New Honda BeAT dan setelah itu diakhiri dengan sesi tanya jawab.

Lukas Ferinata selaku Kepala Wilayah Astra Motor Kalbar mengatakan bahwa dengan melihat antusias konsumen setia motor Honda di Kalimantan Barat dari kalangan muda semakin banyak maka dengan bangga Astra Motor Kalbar menghadirkan All New BeAT untuk mengaspal dijalanan Kalimantan Barat.

Kehadiran All New Honda BeAT sudah menarik perhatian masyarakat Kalimantan Barat. Terbukti sejak diluncurkan sepeda motor ini sudah terjual dengan jumlah indent yang cukup banyak.

Secara keseluruhan tampilan All New Honda BeAT series terbaru mengusung konsep desain dengan tampilan ramping dan desain lekukan terbaru yang menguatkan kesan sporty. Konsep tersebut akan membuat All New Honda BeAT series semakin disukai generasi muda. Selain bagian bodi sepeda motor, perubahan desain juga terlihat pada lampu depan dan belakang untuk menemani keseruan aktivitas para generasi muda yang energik bersama teman dan keluarga.

Semakin praktis dan aman karena Astra Motor menghadirkan All New Honda BeAT pilihan tipe baru yakni Deluxe Smart Key. Dalam menemani mobilitas sehari-hari, model ini sudah mengaplikasikan Power Charger serta Battery Indicator yang memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam beraktivitas bagi penggunanya.

Untuk pilihan warna nya ada Glossy White Black pada All New Honda BeAT tipe CBS dan warna Matte Brown yang disematkan pada All New Honda BeAT Street. Khusus untuk Honda BeAT Street menggunakan profil pelek dan yang yang kekar serta gambot, yaitu ring 12 inci, juga setang model telanjang. Sedangkan khusus untuk All New Honda BeAT tipe CBS dan tipe Deluxe Standard mendapat fitur Secure Key Shutter dengan alarm, Power Charger dengan daya maksimal 12 Watt hingga Battery Indicator.

All New Honda BeAT Deluxe telah dilengkapi dengan fitur ISS (Idling Stop System). Di sektor keamanan berkendara hadir sistem pengereman yang menggunakan fitur Combi Brake System (CBS). Berbekal mesin 110cc SOHC dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI eSP (enhanced Smart Power), mampu memuntahkan power 6,6kW @ 7.500 rpm dengan torsi tertinggi di 9,2 Nm @ 5.500 rpm namun tetap irit konsumsi bahan bakar. Dengan mesin ini, konsumsi bensin Honda BeAT ini mampu melaju 60,6 km/l menggunakan metode Worldwide Motorcycle Test Cycle (WMTC).

All New Honda BeAT dipasarkan dengan harga On The Road Pontianak (OTR Pontianak) untuk masing-masing tipenya sebagai berikut: tipe BeAT Street Plus seharga Rp 21.480.000, tipe BeAT Sporty CBS seharga Rp 20.690.000, tipe BeAT Sporty CBS ISS seharga Rp 21.480.000, sedangkan tipe Sporty Deluxe Smart Key yang menjadi varian tertinggi di All New Honda BeAT hadir dengan harga Rp 22.010.000.

Selain melakukan pembelian langsung ke dealer, kini konsumen juga bisa melakukan pembelian sepeda motor Honda melalui aplikasi MotorkuX. Melalui aplikasi MotorkuX, konsumen dapat dengan mudah melihat secara detail foto sepeda motor, warna, spesifikasi yang tentu akan mempermudah konsumen dalam menentukan pilihan.

Selain itu konsumen juga dapat langsung mengetahui harga-harga sepeda motor Honda yang tersedia. Kemudian manfaat lain yang dapat konsumen rasakan dari aplikasi MotorkuX adalah konsumen bisa mendapatkan informasi dealer yang dapat memberikan fasilitas untuk mencoba test drive motor secara langsung.

Hanya dengan membuat janji melalui aplikasi maka konsumen mendapatkan kepastian tentang jadwal dan kepastian motor dan dealer tempat akan melakukan test ride. Keuntungan yang tidak kalah menarik dari penggunaan aplikasi MotorkuX ini konsumen akan mudah mendapatkan informasi produk dan program promo lainnya.

Share this post:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *