Mengenal Layanan QRIS Sameday untuk Para Merchant BCA

Di Indonesia sekarang ini tidak hanya di kota-kota besar saja banyak toko atau gerai yang menawarkan fasilitas pembayaran berbasis cashless, melainkan di daerah sendiri ada banyak yang menawarkan layanan tersebut, bahkan sekedar toko kelontong biasa sekarang ini sudah menawarkan layanan transaksi bukan hanya secara tunai, melainkan juga berbasis non tunai atau cashless. Mulai dari menggunakan mesin EDC sampai dengan QRIS. Bagi para merchant BCA kamu dapat melakukan pendaftaran QRIS mudah dengan menggunakan QRIS Sameday.

Pengertian QRIS BCA Sameday

Sebenarnya jika berbicara mengenai sendiri tentunya sudah banyak yang tahu, merupakan salah satu fasilitas pembayaran dengan berbasis scan kode QR, sehingga nantinya bisa menghubungkan berbagai macam rekening dan dompet digital secara mudah, pembeli dapat melakukan pembayaran sedangkan untuk penjual sendiri bisa menerima pembayaran uang secara digital. Kini bank BCA menghadirkan layanan pembuatan QRIS yang bisa selesai di hari yang sama.

Dikenal dengan nama QRIS Sameday ini merupakan sebuah inovasi dari bank BCA yang sengaja dikeluarkan untuk para merchant yang sudah tergabung, serta mungkin masih belum bisa menikmati kemudahan transaksi dengan menggunakan QRIS maka nantinya bisa daftar atau gabung terlebih dahulu, yaitu pendaftaran yang bisa selesai pada hari yang sama atau someday. Jadi tidak perlu menunggu waktu lama untuk menikmatinya.

Keuntungan Daftar QRIS BCA Sameday

Dengan hadirnya layanan QRIS Sameday ini pada dasarnya banyak keuntungan yang akan Anda rasakan dalam pendaftaran tersebut, diantaranya adalah:

  • Proses pendaftaran jadi lebih cepat, sesuai dengan namanya yaitu sameday, maka sebenarnya tidak perlu menunggu waktu lama sampai dengan berhari-hari untuk para pelaku bisnis atau usaha dalam menikmati fasilitas pembayaran dengan mudah dan cepat, yaitu dapat dilakukan pada hari yang sama, bisa segera menikmati layanan QRIS untuk menunjang pembayaran tersebut.
  • Daftar dari rumah tanpa perlu datang ke bank, layanan pendaftaran ini bisa dilakukan hanya dari rumah saja tanpa perlu jauh-jauh datang ke kantor cabang BCA terdekat dan mengantri, apalagi untuk kalangan yang mungkin sudah sibuk karena rutinitas atau kegiatan sehari-hari, maka secara otomatis pendaftaran secara langsung ini kurang efektif untuk dijadikan sebagai pilihan.
  • Biaya terjangkau, menariknya lagi adalah layanan pendaftaran QRIS BCA sameday ini hanya sebesar 30 ribu rupiah saja, sehingga kamu sebagai merchant nantinya juga tidak perlu khawatir terbebani dengan biaya pendaftaran yang mahal. Akan dibantu oleh pihak bank BCA hingga selesai dengan biaya yang terbilang murah, bahkan sudah termasuk kode unik softcopy interactive yang nantinya bisa dipakai untuk transaksi.
  • Syarat pendaftaran mudah, keunggulan yang selanjutnya adalah syarat yang diminta untuk melakukan pendaftaran sendiri relative mudah, seperti diantaranya adalah dengan menggunakan data diri, foto selfie hingga foto tempat usaha yang ingin Anda daftarkan tersebut.

Ketentuan-Ketentuan Untuk Bisa Daftar Sebagai QRIS Bank BCA

Guna bisa mendapatkan fasilitas transaksi dengan menggunakan QRIS ini, setidaknya juga ada beberapa jenis ketentuan yang harus kamu perhatikan pada saat ingin melakukan pendaftaran, diantaranya adalah:

  • Pastikan sudah terdaftar sebagai bagian dari merchant BCA, yaitu merchant individu, jika ingin mendaftar atau membuat QRIS ini maka hal pertama yang harus diperhatikan adalah Anda setidaknya sudah harus terdaftar sebagai bagian dari Merchant BCA. Jangan khawatir karena untuk gabung mudah, sekarang ini sudah ada aplikasinya melalui Appstore serta Playstore yang dapat kamu gunakan untuk proses pendaftaran.
  • Siapkan dokumen-dokumen yang diminta, agar nantinya proses pendaftaran kamu menjadi lancar, maka bisa mulai menyiapkan dokumen yang diminta, diantaranya adalah KTP, data terkait dengan kepemilikan bisnis sampai dengan foto. Nantinya semua harus dalam bentuk scan atau di foto karena layanan pendaftaran dilakukan secara online.
  • Usahakan pendaftaran dilakukan pada hari kerja sebelum pukul 15.00 WIB, untuk bisa mendapatkan QRIS tersebut sesegera mungkin pada hari yang sama, maka perlu diperhatikan juga mengenai waktu pendaftarannya, jangan dilakukan di luar hari kerja, usahakan pada saat hari kerja dan pada pukul di bawah 15.00 WIB, jadi memungkinkan untuk bisa langsung di verifikasi dan approve.
  • Siapkan biaya untuk pendaftaran, sedangkan untuk biaya pendaftaran atau pembuatan QRIS BCA ini hanya dipungut sebesar 30 ribu rupiah saja, nantinya dengan biaya yang dibayarkan tersebut pada dasarnya sudah termasuk kedalam kode unik serta softcopy yang dapat dicetak sendiri untuk bisnis.

Jadi jangan ragu untuk segera daftar QRIS Sameday ini, nantinya transaksi keuangan dalam bisnis kamu bisa jadi lebih optimal ketika punya banyak alternatif layanan pembayaran, termasuk salah satunya adalah dengan memakai QRIS. Selain dengan QRIS kamu juga bisa mengajukan permintaan sewa mesin EDC bagi para merchant BCA untuk melengkapi transaksi cashless.

Share this post:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *