Mie Tiaw Melayu PSP Pattimura Pontianak

Bisa dibilang Mie Tiaw ini kuliner yang cukup banyak diminati oleh masyarakat Kota Pontianak, termasuk aku pribadi. Oh iya, di daerah Kalimantan Barat sendiri ada banyak sekali jenis masakan yang bisa diolah dengan Mie Tiaw atau Kwetiaw ini. Mulai dari Bakso, Mie Tiaw Goreng, Mie Tiaw Rebus, Mie Tiaw Siram, dan masih banyak lagi.

Sekilas mungkin mie ini agak berbeda dari mie kebanyakan, bentuknya yang pipih panjang dan warnanya yang putih terlihat kontras dari bentuk mie pada umumnya yang seperti tabung memanjang. Mie beras ini begitu populer di Indonesia dan dikalangan pekerja, pengganti karbohidrat kalau bosan memakan nasi.

Di Kota Pontianak sendiri ada banyak kedai/warung yang menjual sajian mie tiaw, meskipun sebenarnya daerah lain juga memiliki kwetiau khas, jelas kwetiau pontianak punya rasa yang beda. Karena ada beberapa sub suku yang memiliki resep memasak yang bereda terutama dari tambahan, bumbu dan juga teknik memasak.

Mie Tiaw Melayu PSP Pattimura Pontianak

Nah, satu diantara kedai/warung mie tiaw pontianak yang cukup populer di sini nih, nama tempatnya Mie Tiaw Melayu yang ada di kawasan PSP Jalan Pattimura Kota Pontianak. Lokasinya diantara fasilitas umum olahraga PERBASI sederetan tempat jualan oleh-oleh khas Pontianak atau yang lebih populer disebut PSP.

Berdasarkan informasi yang aku dapatkan, kalau kedai ini sudah berjualan lebih dari 20 tahun loh.

Suasana Kedai Mie Tiaw Melayu

Menurutku tempatnya juga cukup mudah ditemui yaa, karena tulisan “Mie Tiaw Melayu”-nya cukup jelas. Tapi kalau masih sulit, cari saja di Google Maps dengan kata kunci “Mie Tiaw Melayu”. Kendai ini mirip seperti kantin a la teras rumahan, sederhana tidak begitu luas, dapur masaknya pun bisa adad di area sampingnya, jadi kita bisa lihat proses pembuatannya.

Masak Mie Tiaw Melayu

Oh iya, untuk pilihan menu makanan di sini cukup variatif, mulai dari mie tiaw goreng, mie tiaw siram, mie tiaw rebus, nasi goreng, mie instan, bakso hingga beberapa pelengkap lainnya. Tinggal pilih saja mau polosan atau pakai campuran yang seperti telur, bakso, daging. Nah, untuk menu best seller mereka tandai dengan bintang di daftar menu berikut ya:

Daftar Menu Makanan dan Minuman di Mie Tiaw Melayu

Kali ini aku pesan dua menu best seller nya, yaitu Mie Tiaw Goreng Daging dan Mie Tiaw Siram Daging, yang harga masing-masingnya Rp.23.000,- per porsi. Kedatanganku bukan di jam makan, juga tidak siang dan malam, jadi pengunjungnya tidak ramai, jadi menu pesananku tersaji di meja dengan cepat.

Mie Tiaw Goreng Daging

Menu Mie Tiaw Daging yang aku pesan cukup mirip dengan sajian Mie Tiaw di Pontianak pada umumnya, digoreng dengan kecap lengkap dengan tambahan sayur dan beberapa potongan daging.

Tapi yang agak berbeda adalah pada menu Mie Tiaw Siram, yaitu menggunakan potongan daging sapi dengan warna gelap dan kuah kaldu yang membuat tampilannya jadi coklat mengkilap. Di sini baru keliatan, kalau masing masing mietiaw punya ciri khas memasaknya. 

Mie Tiaw Siram
Mie Tiaw Siram Daging

Sedangkan untuk minumannya tersedia mulai dari lidah buaya dan jeruk besar yang menjadi favorit di sini. Lainnya juga tersedia kopi, teh, susu, air mineral dan lain-lain. Untuk soal rasa minuman sih standar minuman es pada biasanya yaa, soalnya aku cuma pesan teh es manis.

Teh Es

Di setiap wilayah, seperti Medan, Pontianak, dan Bangka Belitung cara penyajiannya berbeda, namun tak terlalu signifikan. Ada yang diberikan kecap manis terlihat agak coklat, namun ada pula yang hanya menambahkan kecap asin/kecap ikan seperti di Pontianak. Pada dasarnya kurang lebih sama sih.

Makan Bareng Ibuk ❤️

Overall, makan siang menjelang sore yang seperti aku lakukan ini cukup menyenangkan yah. Pelayanannya cepat, untuk harga juga masih terjangkau. Oh iya Mie Tiaw Melayu ini juga tersedia di ojek online yahh, jadi bisa diorder dari rumah.

Sekian, semoga bermanfaat dan selamat mencoba 😊

Mie Tiaw Melayu Kota Pontianak
Alamat: Jln. Pattimura samping ATM Bank Kalbar, Kota Pontianak
Buka 10.00-22.00 WIB
Instagram: @mietiawmelayu.pattimura

Share this post:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *