Wikimedia Indonesia, WikiLatih WikiBuku

Mendengar kabar kalau Wikimedia Indonesia mengadakan kegiatan “WikiLatih WikiBuku” di Kota Pontianak, tanpa berpikir panjang saya langsung segera daftar sebelum terlambat. Karena kegiatan ini pesertanya sangat dibatasi yaitu cuma 15 orang 😅

Beruntung saya dan beberapa teman-teman dari Komunitas Blogger Pontianak turut hadir dalam kegiatan ini, dan ternyata salah satu pembicaranya juga dari komunitas ini yaitu bang Edo Pradana Prasitha.

Kegiatan WikiLatih WikiBuku edisi Pontianak ini yang dilaksanakan pada 1 Oktober 2022 di Wahteg Isoku Cafe & Resto Pontianak. Karena besoknya adalah Hari Batik Nasional, para peserta berinisiatif untuk menggunakan pakaian batik. Acara dimulai pukul 10.00 dimana para peserta sudah melakukan absen/isi buku tamu dan mendapatkan stiker Wikimedia Indonesia.

Stiker Wikimedia Indonesia

Dari tadi nyebutin Wikimedia Indonesia, memang siapa sih mereka? Apa bedanya dengan Wikipedia atau WikiBuku? Nah, sebelum lanjut ke acara utama tim koordinator dari Wikimedia Indonesia menjelaskan secara singkat tentang si Wiki Wiki ini.

Kak Dimas dan Kak Elis dari Wikimedia Indonesia

Singkatnya, Wikimedia Indonesia adalah mitra lokal dari Wikimedia Foundation yang mengelola berbagai proyek urun daya terbesar di dunia dalam berbagai platform, seperti Wikipedia dan Wikibuku.

Sedangkan WikiBuku merupakan satu diantara proyek Wikimedia untuk menulis buku teks, buku fiksi, maupun nonfiksi dari segala topik secara kolaboratif.

Selain itu, Wikibuku fokus pada penulisan buku atau teks isi bebas, baik tulisan asli maupun yang telah diterbitkan. Proyek ini telah tersedia dalam berbagai bahasa, termasuk bahasa Indonesia.

Selama kegiatan berlansung, peserta diajarkan bagaimana cara membuat WikiBuku, mengelolanya, dan menginformasikan bahwa dalam waktu dekat ada kompetisi WikiBuku. Tujuannya, untuk memperkenalkan Wikibuku kepada masyarakat sembari mengembangkan konten pada Wikibuku.

Kompetisi ini juga dapat menjadi ajang peserta WikiLatih Wikibuku untuk menghasilkan karya terbaiknya.

Saya, Lola, dan Yunita
Ikutan Selfie
Wikimedia Pontianak aka Blogger Pontianak
Share this post:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *