MEÆT Meet The Meat di Up2u Food & Life Junction
Siapa yang tak kenal anak muda jaman sekarang? Banyak dari mereka yang lidahnya suka mencicipi makanan ala western, dan mau minta murah pula. Emang ada? Hah, jangan salah di Pontianak ada salah satu resto yang menyajikan itu.
Dan, harganya pun harga mahasiswa. Wah kalau restonya murah pasti banyak yang meluncur ke TKP salah satunya MEÆT Meet The Meat yang ada di Up2u Food & Life Junction Pontianak.
MEÆT Meet The Meat ini menyajikan makanan menu western, dan enak di lidah. Kalian jika ke sini pun pasti tak sabar untuk melahapya. MEÆT Meet The Meat ini juga salah satu langganan saya ketika nongkrong cantik bareng teman-teman saya.
Memang tempatnya seperti food court ya emang food court sih, tempatnya begitu nyaman. O, ya, di sini juga tidak ada wifi. Kemungkinan besar, si pemiliki juga mengedepankan agar pengunjung fokus ke makanan dan senda gurau si pengunjung. Wah, cukup menarik, bukan?
Ada beberapa makanan yang saya cicipi, salah satunya steak, yaitu chicken steak. Chicken Steak ini sangat lezat, dan bikin ngemut bibir. Lah, iya soalnya nagih apalagi ditambas saus blackpapper.
Eits, masih ada chicken melted steak, ini adalah seperti chicken katsu. Dan, lezat banget. Nah, ada juga Chicken Spaghetti Blackpepper sausnya sexy. Wah, kalau yang ini pedasnya terasa, karena memakai bubuk cabai. Tidak hanya itu lho, masih ada juga hot chicken curry. Yang saya cicipi ini nasi dalam pan dengan chicken katsu ditambah wijen disiram dengan saus blackpapper. Wahh, gimana? Udah ngeces belum? Eheheheh.
Jadi, gimana, pengin nongkrong di tempat seperti dan merasakan menu ala western yang murah cocok bagi mahasiswa. Langsung aja ke TKP.
More Info : MEÆT Meet The Meat, Komplek Area Up2u Food & Life Junction.
Jalan Jendral Urip Pontianak, Kalimantan Barat. Buka pukul 11:00 – 22:00