Review Skincare N’PURE CICA Clear Pad

Sudah pada tahu belum kalau brand lokal N’PURE sekarang menghadirkan produk Clear Pad loh, yaitu N’PURE CICA Clear Pad. Setelah mengeluarkan produk Sheet Mask, N’PURE kini kembali hadir dengan produk Clear Pad berupa kapas exfoliasi yang cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Produk ini mengandung Centella Asiatica dan Acetyl Glucosamine yang memang bagus untuk membersihkan sel kulit mati secara efektif, mengatasi permasalahan kulit kusam. Nah kali ini saya mau review N’PURE CICA Clear Pad untuk kulit wajah saya yang normal-kering dan kusam.

Centella Asiatica

FYI, N’PURE adalah brand lokal yang sangat terkenal dengan produk berbahan Centella Asiatica nya. Nah seperti yang saya katakan sebelumnya, brand ini kembali hadir dengan produk Clear Pad atau kapas exfoliasi yang cukup menarik. Bisa dibilang produk ini adalah Clear Pad pertama dari N’PURE.

Nah, langsung ke reviewnya saja ya. Dari segi kemasannya, Clear Pad terdapat di dalam sebuah jar transparan dengan tutup berwarna hijau khas “cica series” N’PURE. Di bagian sampingnya ada stiker mengenai informasi produk seperti nama produk, fungsi utama produk, cara pemakaian, dan juga bahan utama yang terkandung di dalamnya.

Kemasan N’PURE CICA Clear Pad

Ingredients: Organic Centella Asiatica Leaf Water, Acetyl Glucosamine, AHA (Glycolic Acid, Citric Acid), BHA (Organic Salix Alba (Willow) Bark Extract), PHA (Lactobionic Acid), Melia Azadirachta Leaf and Flower Extract, Tocopherol (Vitamin E), Betaine, Caffeine, Panthenol, dan Allantoin.

  • Glycolic Acid: Senyawa dalam keluarga alpha hydroxy acid (AHA) yang terkandung alami pada tebu. Tak hanya itu ia memiliki ukuran molekul yang jauh lebih kecil, sehingga memungkinkannya untuk menjangkau jaringan kulit yang lebih dalam untuk mengatasi masalah-masalah kulit, antara lain, mencerahkan dan meratakan warna kulit, membersihkan dan mengecilkan pori-pori, memudarkan bekas jerawat dan membantu mengatasi penuaan kulit.
  • Citric Acid: Berguna untuk mencerahkan kulit, meminimalisir tampilan noda hitam, dan mengurangi garis-garis halus di wajah.
  • BHA →Salix Alba (Willow) Bark Extract: Sumber natural dari asam salisilat (BHA) yang bertindak sebagai pengelupasan yang ringan dan lembut. Dan digunakan dalam produk perawatan jerawat atau produk yang didedikasikan untuk kulit sensitif dan rentan berjerawat karena kemampuannya membantu mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori, yang mendorong pertumbuhan sel-sel kulit baru.
  • PHA→ Lactobionic Acid: Senyawa dari keluarga PHA yang berasal dari gula alami, dan tidak menyebabkan iritasi. Fungsinya membantu mengurangi munculnya garis dan kerutan, perubahan warna, pori-pori membesar dan kulit yang kasar dengan melalui pengelupasan yang lembut. Asam laktobionat adalah antioksidan kuat yang telah terbukti menargetkan enzim pengurai kulit yang terjadi secara alami untuk membantu mempertahankan tampilan awet muda. Asam laktobionat adalah pilihan utama untuk jenis kulit yang sangat dehidrasi dan kering.
  • Melia Azadirachta Leaf and Flower Extract: Ekstrak Tanaman Neem India yang memiliki sejarah panjang dalam penggunaan obat dan terapeutik. Berfungsi sebagai bahan pelembab, antiseptik, dan anti jerawat. Ia juga dikenal mengandung sifat anti-penuaan juga.
  • Tocopherol: Nama lain dari Vitamin E, yang berfungsi sebagai antioksidan dan menenangkan kulit.
  • Caffeine: Mencegah iritasi dan peradangan kulit
  • Panthenol: Pelindung kulit yang memiliki sifat anti inflamasi. Panthenol bisa meningkatkan kelembaban, elastisitas, dan kelembutan kulit. Panthenol pun mampu menenangkan kulit merah, iritasi akibat mencukur, dan eksim.
  • Allantoin: Kandungan allantoin bersifat anti-inflamasi dan mampu menghidrasi kulit dengan baik. Bahkan allantoin mampu melindungi kulit dan bisa memperbaiki luka ringan. Allantoin juga mempunyai sifat antioksidan yang tinggi, dan bisa bekerja sebagai bahan exfoliant, serta merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit.
Ingredients

Bisa terlihat kalau bahan yang terkandung di dalamnya sendiri tidak terlalu banyak, dan dari bahan-bahan diatas ada beberapa bahan yang memang sudah familiar seperti Centella Asiatica Leaf Water, Allantoin, dll. Bahan-bahan ini sangat bagus untuk menenangkan kulit, mencerahkan, mengatasi kulit kusam, dan membersihkan sel kulit mati.

Notes: N’PURE CICA Clear Pad ini Halal, Paraben-Free, Dermatologically Tested, Alcohol Free, SLS Free, Mineral Oil Free, EU Allergen Free, dan sudah terdaftar di BPOM.

Cara Pakai

Bersihkan wajah dan gunakan toner terlebih dahulu. Lalu usapkan N’PURE CICA Clear Pad dengan lembut pada seluruh wajah dan leher dengan menghindari area mata. Tepuk-tepuk sisa essence dan pijat lembut agar essence meresap sempurna. Tidak perlu dibilas, dan kamu bisa lanjutkan dengan rutinitas skincare harian kamu seperti biasanya.

Kapas Exfoliasi N’PURE CICA Clear Pad

Menurutku N’PURE CICA Clear Pad ini cukup unik karena kapasnya lembut gak gampang sobek, tidak perih dan wangi soft fresh natural menenangkan gitu, cairannya nyaman dan nempel di kulit.

Bentuk kapasnya juga bulat pas gak terlalu kebesaran atau kekecilan terutama untuk dahi, pipi, dan leher. Kalau dilihat secara detail, kapasnyanya ini ada dua sisi pertama datar sedangkan sisi dibaliknya ada lingkaran-lingkaran kecil yang timbul gitu.

Menurut saya cairannya gak lengket sama sekali di kulit. Karena isinya 30 lembar (100 gram), sisa essence di kemasannya nyaris gak ada, tapi ya menurut saya bagus sih biar gak mubazir. Meskipun begitu, kapasnya masih basah banget kok jadi bukan tipe yang cepet kering gitu haha.

Bersihin wajah tanpa makeup

Kapas ini juga sangat mudah meresap di kulit, jadi setelah membuka pads-nya, ga butuh waktu lama hingga sisa essence benar-benar terserap.

Saat menggunakan produk ini menurut saya clear pad-nya cukup nyaman terutama untuk kulit di dahi yang sering kotor dan cenderung berminyak. Dengan N’PURE CICA Clear Pad saya merasa enjoy tanpa khawatir kulit bakal perih. Hasilnya sendiri cukup oke untuk mengatasi wajah yang kusam.

Perbedaan sebelum dan sesuah pemakaian

Wajah kusam yang sempat menyelimuti akhirnya hilang hehe. Selain itu, meskipun produk ini dikhususkan untuk membersihkan sel kulit mati, produk ini cukup melembapkan ya, jadi gak perlu takut kulit jadi kering hihi. Makanya menurut saya produk ini cukup oke untuk all skin typeOverall, menurut saya produk ini worth untuk dicoba 💚.

Harga: Rp 129.000,- / pcs

Ada yang udah pernah coba? Share yuk di kolom komentar! Semoga bermanfaat ☺

Share this post:

22 thoughts on “Review Skincare N’PURE CICA Clear Pad

  1. worth it kalau lihat hasilnya, harganya jg lumayan terjangkau. Sepertinya cocok buat kulit saya yang agak kering, layak dijadikan pilihan

    1. yap dan terbuat dari bahan alami dg khasiat yg udah terbukti. daun peganggan kan emang banyak dipakai huat skincare. dan ini produk lokal, woaaa makin penasaran pengen coba sendiri nih saya

  2. belum pernah coba nih Npure cica clear pad, praktis banget ya bersihin wajah cukup dengan clear pad ini, ada essencenya pula ya yang bisa buat kulit lebih terhidrasi lagi 🙂

  3. Wah keren nih ah sekarang ada Npure cica clear pad, aku juga kusam banget nih, apalagi sering aktivitas outdoor. Ini cocok banget bisa bikin kulit terhidrasi ya mbaa.

  4. Seger banget kak Siti pasca memakai N’PURE. Pemakaiannya juga mudah dan kotoran di wajah jadi terangkat dengan bersih dan terjaga kelembabannya

  5. kak, kapasnya berarti sekali pakai ya ini?

    menarik sih, jadi cleansernya udah ada di kapasnya ya, jadi kita ga perlu lagi ndadak nyari cleanser gitu.. mana kandungannya banyak yg hasil herbal nusantara nih..

  6. Penasaran deh sama npure cica iniiiii. adeeem banget liatnya dipakai sama kak Siti. Hihi..
    Jadi makin penasaran kann, gimana dia reaksinya di kulitku, Bakal seadem gini gak yah

  7. Aku sdh cobain produk NPure yang untuk kulit sensitif mba. Sangat membantu untuk perawatan kulit wajahku. Yg produk Cica clear blm. Tapi pngen cobain juga hehe

  8. Ikutan happy kalau mencoba Skincare N’PURE CICA Clear Pad.
    Karena exfoliasi ringan-ringan bisa dilakukan dengan cara yang mudah dan simpel. Esense nya yang kaya akan kandungan bahan alami yang bisa menyegarkan kulit.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *