Patamuan, Warung Mi Instan dengan Topping Komplit!

“Hari ini aku ingin makan mi instan!!!” ucapku karena liat konten reels teman yang sedang menikmati mi rebus yang dia makan sehabis hujan. Aku tahu tempat ini! Warung Patamuan kan? Lokasinya sudah aku tandai, tapi karena jauh dari rumah, dan beberapa kali mampir tutup atau kalau nggak lagi ramai banget. Bertahun-tahun malah gak kesampaian, huhu.

Dan setelah sekian purnama, akhirnya aku makan di sini juga, dadakan dong tanpa perlu direncanakan. Tempat ini memang sudah jadi wish listku sejak lama, jadi aku exited pas ada yang ngajakin, lagipula kalau makan sendirian kan gak seru, haha.

Warung Patamuan kabarnya sempat viral, karena selain harganya murah juga menjual mi instan yang diolah dengan berbagai topping yang sangat komplit. Jadi bukan cuma mi rebus yang dikasi telor doang, tapi lengkap dengan aneka rempah, sayur, sosis, bawang goreng, dan lain-lain.

Aku sengaja datang bukan di jam makan seperti makan siang atau makan malam karena sudah diprediksi bakalan ramai, ditambah tempatnya yang menurutku cukup sempit. Apalagi lokasinya ini dekat dengan sekolah negeri. Jadi, aku putuskan untuk datang jam 3 sore. Btwe, tempatnya memang kecil yah, mirip perpaduan antara warung kopi dan kantin sekolah. Sangat sederhana bukan?

Dari depan warung

Warung Patamuan, penamaan warung yang punya arti “pertemuan” dalam bahasa padang ini menjual aneka varian mi instan seperti mi goreng, mi rebus, dengan pilihan rasa seperti mi soto, mi kari, mi kaldu dan lain-lain.

Untuk harganya sendiri kisaran antara 10-15ribu rupiah saja, sedangkan minuman seperti teh es yang aku pesan harganya cukup standar yaitu 5ribu. Jadi total makan untuk sendiri di sini, bisa dibilang sangat murah gak sampai 20ribu.

Tim Goreng atau Kuah?
Mie Goreng Patamuan

Soal rasa, ini tergantung selera masing-masing yah, soalnya topping atau kepedasan mi bisa disesuaikan. Tapi kalau menurutku ini enak dengan harga 10ribu. Kuahnya kental, toppingnya beneran banyak jadi bikin kenyang, aku suka karena banyak sayur. Ada kecap, sambal, dan jeruk di meja juga kalau dirasa kurang pas.

Btwe, jujur sampai sekarang aku masih heran kenapa kalau mi buatan orang lain lebih enak dibandingkan buat sendiri ya, apakah rumput tetangga memang selalu lebih hijau? 😌

Mie Kari Patamuan

Warung Patamuan bisa jadi rekomendasi kalau kamu bosan makan nasi, atau cuma mi rebus biasa tanpa topping. Porsinya tergolong cukup untuk sekali makan, apalagi kalau duit cuma pas-paskan wkwk.

Sekian review singkatku di Warung Patamuan, kalau kamu penasaran atau lagi BM makan mi instan yang gak biasa, silahkan mampir. Semoga bermanfaat 😊

Warung Patamuan
📍 : Jl. Danau Sentarum, Sungai Bangkong, Kec. Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat 78113
🕗 : 10.30 am – 09.00 pm

Share this post:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *